http://www.muhrsitegal.com
11-05-2022 | Dibaca : 925 pembaca

Bayi Kembar 3 Lahir dengan Selamat di RSI PKU Muhammadiyah Tegal

Bayi Kembar 3 Lahir dengan Selamat di RSI PKU Muhammadiyah Tegal

RSI PKU Muhammadiyah Tegal berhasil melakukan persalinan bayi triplet (kembar 3) dengan selamat pada Kamis (5/5) sekitar pukul 10.00 WIB. Semua bayi berjenis kelamin laki-laki.

Ketiga bayi dilahirkan pada waktu yang hampir bersamaan pada hari Kamis, 5 Mei 2022. Proses persalinan bayi kembar triplet dengan operasi sesar ditangani oleh  dr. Galih Apriyadi, Sp. OG. Setelah lahir bayi ditangani  oleh dr. Bambang Susilo, Sp.A.

Saat dilahirkan, bayi pertama memiliki berat 1.810 gr dan panjang 42 cm, bayi kedua 1.450 gr dan panjang 39 cm, serta 1.890 gr dan panjang 42 cm.

Penanggungjawab Ruang Bayi RSI PKU Muhammadiyah Tegal, Marhatun mengatakan bayi masih menggunakan cpap dan perawatan incubator. “Saat ini bayi terpasang alat bantu nafas cpap dan dilakukan perawatan di incubator serta nesting,” tutur Marhatun.

Sementara itu, Direktur RSI PKU Muhammadiyah Tegal, dr. Achmad Shohibul Birri, MSI., MMR mengatakan, sudah ke empat kali rumah sakit tersebut membantu persalinan bayi kembar tiga.

“Alhamdulillah sudah ke empat kalinya RSI membantu proses persalinan bayi kembar tiga dan kalau dia mau kita berikan fasilitas sekolah di Muhammadiyah sampai SMA,”terang Birri.